Update Talent Baru di Dota 2 Bikin Pemain jadi Lebih Betah Main di Late Game?
Bener gak sih abis patch Dueling Fates makin banyak pemain yang lebih suka main sampai late game?
Terhitung sejak tanggal 1 November 2017, Valve secara resmi telah merilis update 7.07 atau yang dikenal juga dengan patch Dueling Fates, kepada publik. Selain tambahan dua hero baru yaitu Pangolier dan Dark Willow, Valve banyak merombak aspek-aspek didalam game yang terbilang cukup signifikan dan sangat merubah gameplay dari Dota 2 itu sendiri. Salah satunya perubahan masal terkait dengan talent dari masing-masing hero.
Banyak sekali hero yang mendapat perubahan talent dengan berbagai opsi yang cukup unik dan terbilang imba. Talent-talent baru ini kebanyakan diletakkan pada dua level talent tertinggi yaitu level 20 dan 25. Pembaharuan ini sebenarnya disambut cukup baik oleh komunitas Dota 2. Seperti yang kita ketahui, beberapa waktu belakangan Dota 2 seperti mengalami stagnan dan penurunan jumlah pemain aktif. Itu semua disebabkan oleh jenuhnya para pemain karena patch anyar yang tak kunjung datang.
Bisa dikatakan talent baru menjadi salah satu penyebab para pemain lama kembali lagi bermain Dota 2. Variasi talent yang tak pernah disangka-sangka ini seperti menciptakan suasana dan kombinasi baru, baik itu yang berhubungan dengan build item maupun kombo bersama hero lain. Disisi lain, hal ini juga jadi faktor pemicu para pemain untuk lebih sering bermain hingga masuk ke fase late game. Butuh waktu yang tidak sebentar lho untuk mencapai level 20 atau 25 dalam sebuah permainan!
Kita ambil contoh saja talent baru yang dimiliki oleh Death Prophet. Pada level 25 ia bisa memilih opsi talent Exorcism Grants Haste. Ini artinya saat Death Prophet mengeluarkan jurus ultimate, maka ia akan bergerak dengan kecepatan yang sangat tinggi! Jelas bakal bikin musuh kocar-kacir, apalagi mereka yang nggak punya mekanisme melarikan diri.
Tidak ada yang salah memang dengan bermain hingga late game, bahkan kadang ada kepuasan tersendiri karena kita bisa melihat potensi maksimal dari karakter yang dimainkan. Namun kalian semua juga pasti sadar, bermain di late game itu penuh resiko. Kesalahan kecil saja yang menyebabkan satu hero mati, bisa berdampak pada kekalahan bagi satu tim. Menurut kalian sendiri gimana nih guys? Lebih milih main cepat apa main lama?
dg
0 Response to "Update Talent Baru di Dota 2 Bikin Pemain jadi Lebih Betah Main di Late Game?"
Post a Comment